Minggu, 28 Januari 2024

ISTILAH - ISTILAH MEMASAK

Dalam memasak kita mengenal beberapa istilah, apa aja istilah-istilah memasak ? Yuk kita baca selengkapnya di bawah ini.

Adapun istilah-istilah memasak di antaranya : 
  1. Menggoreng : Memasak bahan makanan dengan minyak goreng yang banyak dan panas. 
  2. Menumis : Memasak bahan makanan dengan sedikit minyak dan bisa ditambah sedikit cairan yang ditumis biasanya sayuran, tahu, tempe, dll. 
  3. Merebus : Memasak bahan makanan dengan menggunakan air atau dalam air mendidih. 
  4. Mengukus : Memasak bahan makanan dengan menggunakan uap air yang mendidih. 
  5. Menyangan : Memasak bahan makanan tanpa menggunakan bahan cair yaitu minyak atau air. Contohnya : menyangun kacang, jagung, kopi. 
  6. Memanggang : Memasak bahan makanan diatas bara api dengan menggunakan alat pemanggang. 
  7. Membakar : Memasak bahan makanan di atas bara api. 
  8. Menyembam : Memasak bahan makanan di dalam abu yang panas. 
  9. Memepes : Memasak bahan makanan yang telah dirempahi dengan cara dibungkus oleh daun pisang kemudian dikukus atau di bakar.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar