Minggu, 21 Mei 2023

EKOSISTEM - KOMPONEN-KOMPONEN EKOSISTEM

 A. KOMPONEN-KOMPONEN EKOSISTEM


Pembahasan ekologi tidak lepas dari pemahasan ekosistem dengan berbagai komponen penyusunnya, yaitu faktor abiotik dan biotik. Faktor abiotik antara lain suhu, air kelembapan, cahaya dan topografi, sedangkan faktor biotik adalah makhluk hidup yang terdiri dari manusia, hewan, tumbuhan dan mikroba.


1. Faktor Abiotik

Faktor abiotik adalah faktor tak hidup meliputi faktor fisik dan kimia. Faktor fisik utama yang mempengaruhi ekosistem adalah sebagai berikut :
  • Suhu. Suhu berpengaruh terhadap ekosistem karena suhu merupakan syarat yang diperlukan organisme untuk hidup. Ada jenis-jenis organisme yang hanya dapat hidup pada kisaran suhu tertentu.
  • Sinar matahari. Sinar matahari memperngaruhi ekosistem secara global karena matahari menentukan suhu. Sinar matahari juga merupakan unsur vital yang dibutuhkan oleh tumbuhan sebagai produsen untuk berfotosintesis.
  • Air. Air berpengaruh terhadap ekosistem karena air dibutuhkan untuk kelangsungan hidup organisme.
  • Tanah. Tanah merupakan tempat hidup bagi organisme. Jenis tanah yang berbeda menyebabkan organisme yang hidup didalamnya juga berbeda. Tanah juga menyediakan unsur-unsur penting bagi pertumbuhan organisme, terutama tumbuhan.
  • Ketinggian. Ketinggian tempat menentukan jenis organisme yang hidup ditempat tersebut, karena ketinggian yang berbeda akan menghasilkan kondisi fisik dan kimia yang berbeda.
  • Angin. Angin selain berperan dalam menentukan kelembapan juga berperan dalam menentukan biji tumbuhan tertentu.
  • Garis Lintang. Garis lintang yang berbeda menunjukkan kondisi lingkungan yang berbeda pula. Garis lintang secara tidak langsung menyebabkan perbedaan distribusi organisme di permukaan bumi. Ada organisme yang mampu hidup pada garis lintang tertentu saja.
 
2. Faktor Biotik
 
Faktor biotik adalah faktor hidup yang meliputi semua makhluk hidup di bumi, baik tumbuhan maupun hewan. Dalam ekosistem, tumbuhan berperan sebagai produsen, hewan berperan sebagai konsumen dan mikroorganisme berperan sebagai dekompoer. Faktor biotik juga meliputi tingkatan-tingkatan organisme yang meliputi individu, populasi, komunitas, ekosistem dan biosfer.
  • Individu. Individu merupakan organisme tunggal seperti seekor tikus, seekor kucing, sebatang pohon jambu, sebatang pohon kelapa dan seorang manusia.
  • Populasi. Kumpulan individu sejenis yang hidup pada suatu daerah dan waktu tertentu disebut populasi. Ukuran populasi berubah sepanjang waktu. Perubahan ukuran dalam populasi ini disebut dinamika populasi. Misalnya tahun 1980 populasi pinus di Tawangmangu ada 700 batang. Pada tahun 1990 dihitung lagi adda 500 batang pohon pinus. Dari faktatersebut kita lihat bahwa selama 10 tahun terjadi pengurangan pohon pinus sebanyak 200 batang pohon. Untuk mengetahui kecepatan perubahan maka kita membagi jumlah batang pohon yang berkurang dengan lamanya waktu perubahan terjadi : 
Dinamika populasi sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor antara lain laju kelahiran (natali), laju kematian (mortalitas), imigrasi (kedatangan) dan emigrasi (pindah keluar). Hal ini khusus untuk organisme yang dapat bergerak, misalnya hewan dan manusia.
  • Komunitas. Komunitas adalah kumpulan dari berbagai popoulasi yang hidup pada suatu waktu dan daerah tertentu yang saling berinteraksi dan mempengaruhi satu sama lain. Dalam komunitas, semua organisme merupakan bagian dari komunitas dan antarkomponennya saling berhubungan melalui interaksinya.
  • Ekosistem. Antara komunitas dan lingkungannya selalu terjadi interaksi. Interaksi ini menciptakan kesatuan ekologi yang disebut ekosistemKomponen biotik penyusun ekosistem adalah produsen (tumbuhan hijau), konsumen (herbivora,karnivora dan omnivora) dan dekomposer/pengurai (mikroorganisme).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar